Pada momen ini juga turut dilantik pimpinan Baznas lainnya diantaranya Nursal, S.Pd.I. dipercaya sebagai Wakil Ketua I Bidang Pengelolaan Pengumpulan Zakat, sedangkan Gusri Efendi, S.Pd. menjabat sebagai Wakil Ketua II Bidang Pengelolaan Pendistribusian dan Pendayagunaan Zakat, Edrimal Dt. Ulak Cimano diamanahkan sebagai Wakil Ketua III Bidang Pengelolaan, Perencanan, Keuangan dan Pelaporan dan Suhendri, S.Ag selaku Wakil Ketua IV Bidang Pengelolaan Sumber Daya Amil Zakat, Administrasi Perkantoran, Komunikasi, Umum, dan Pemberian Rekomendasi.
Pada sambutannya Bupati Safaruddin berharap para pimpinan Baznas yang baru saja dilantik dapat meluruskan niat dalam mengemban amanat yang diberikan masyarakat untuk mengurus zakat, infaq dan sadaqah. Beliau juga meminta Baznas agar dapat meningkatkan manfaat zakat demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat Limapuluh Kota sekaligus berperan dalam penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Limapuluh Kota. "Semoga ikhtiar bersama ini senantiasa terjaga dan sinergitas yang selama ini sudah terjalin akan lebih kuat kedepannya", tutup Bupati Safaruddin. (Habib)