mediaterobos.com
Donggala- Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104 di wilayah Kodim 1306/Donggala dampaknya sangat dirasakan oleh Babinsa di desa Bakubakulu beserta masyarakat. Bahkan hasilnya pun sudah banyak wujud yang telah dilakukannya dibeberapa wilayah di Kabupaten Sigi, seperti contohnya mengerjakan Infrastruktur Jalan/Jembatan Desa dan membangun rumah tiga pilar .
TMMD ini, tak hanya berbentuk pembangunan fisik saja, namun ada juga beberapa kegiatan non fisik di antaranya, Pengobatan untuk Lansia dan Ibu Hamil, Posyandu, Penyuluhan tentang bahaya narkoba, Bela Negara, serta Penyuluhan Buta Aksara. Untuk suksesnya kegiatan, pihak TNI bekerja sama dengan berbagai Instansi terkait di Kabupaten Sigi.
Kali ini kegiatan TNI Manunggal dengan Rakyat membangun karakter generasi yang bertujuan membangun generasi bangsa yang cerdas untuk menyongsong kemajuan jaman yang saat ini sudah luar biasa perkembangannya.
Komandan Kodim 1306/Donggala selaku Dansatgas TMMD 104 Letkol Kav I Made Maha Yudhiksa saat dilokasi pengerjaan Jalan Desa Bakubakulu Kabupaen Sigi mengungkapkan jika digelarnya kegiatan ini bertujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan, meningkatkan Ekonomi, Ilmu Pengetahuan Hukum dan Kewarganegaraan secara merata dan menyeluruh terhadap para warga.
"Selain itu TNI Manunggal degan Rakyat juga mempunyai tugas membantu Pemerintah Daerah serta memajukan wilayah sekitarnya, ” katanya.
Lebih lanjut, Letkol Kav I Made Maha Yudhiksa berserta para Staf nya mengatakan bahwa pihaknya berharap adanya partisipasi masyarakat warga Desa Bakubakulu ini bisa ikut membantu dan bersama-sama manunggal dalam mensukseskan program TMMD Ke 104 ini.
"Kegiatan ini perlu peran serta masyarakat agar seluruh rencana program tersebut dapat berjalan dengan baik dan sukses serta seluruh kegiatan ini nantinya bisa dinikmati oleh warga Desa Bakubakulu dan pengendara yang melintas di jalan tersebut, ” ucapnya. (*)
Laporan : Pendim 1306/Donggala