Mentawai- Dalam rangka Memperingati Hari Peduli Sampah Nasional tahun 2019, Satpolair Polres Kepulauan Mentawai bekerja sama dengan instansi terkait dan masyarakat Nelayan, lakukan bersih-bersih sampah di lokasi wisata pantai Jati Km 0 Tuapejat, Rabu (20/02/2019).
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepulauan Mentawai, Martinus Dahlan mengatakan, pihaknya patut bangga atas inisiatif kegiatan Satpolair Polres Kepulauan Mentawai, bersihgbersih pantai agar bebas dari sampah plastik, persampahan di Mentawai memang tergantung kepedulian dari masyarakat sendiri.
"Kalau masyarakatnya peduli keindahan pasti akan dirasakan, daerah kita adalah titik lokasi pariwisata, jadi harus tertata rapi dan bersih agar pengunjung betah dan nyaman untuk berwisata," ujarnya. Dikutip minangkabaunews.
Sementara itu, Sekeretaris Dinas Lingkungan Hidup Kebupaten Kepulauan Mentawai, Ruslianus mengatakan, persoalan sampah di daerah mentawai sangatlah penting untuk ditindak lanjuti, kepedulian masyarakat membuang sampah pada tempatnya belum nampak, dengan banyaknya sampah sampah rumah tangga yang masih berserahkan.
Sementara untuk tempat sampah pihak Dinas lingkungan Hidup sudah memfasilitasi bak bak sampah di titik pembuangan bagi masyarakat, dan setiap hari petugas sebanyak 18 orang melaksanakan tugasnya mengumpulkan sampah yang berserakan, mengangkut dan dibuang di tempat akhir di SP 2, sebutnya.
Dia mengatakan, masih banyak masyarakat yang belum peduli terhadap kebersihan, padahal masalah sampah adalah pembunuh nomor dua, jika di biarkan membusuk menjadi sarang penyakit, bagi masyarakat.
"Kedepan target kita menyediakan fasilitas tempat sampah, di beberapa titik lokasih pembuanagan bagi masyarakat agar sampah tidak berserahkan dan menumpuk, petugas kita juga akan kita tingkatkan," tutup Ruslianus.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, yakni Sekda Kabupaten Kepulauan Mentawai Martinus Dahlan, Kepala Dinas Pariwisata Desti Seminora, Kepala Dinas Kesehatan Lamuddin Siregar,Sekeretaris Lingkungan Hidup, Jajaran Polres, Perwakilan Lanal Tuapejat, Perwakilan Kodim 0319 Mentawai, instansi terkait, serta masyarakat setempat.(*)