mediaterobos.com
Natuna- Panglima Kodam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI MS. Fadhilah didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah I/Bukit Barisan, Ny. Tri MS. Fadhilah melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Kabupaten Natuna yang merupakan pulau paling utara selat Karimata.Kunjungan ini merupakan kelanjutan rangkaian kegiatan kunjungan kerja Pangdam I/Bukit Barisan ke wilayah Korem 033/WP. Rabu (26/9-2018).
Dalam kunjungan ini turut juga mendampingi Pangdam I/Bukit Barisan antara lain Asops Kasdam I/BB, Aslog Kasdam I/BB, Kapaldam I/BB, Kapendam I/BB, serta beberapa pengurus Persit KCK Daerah I/Bukit Barisan.
Setibanya di Bandara Raden Sadjad Natuna, Pangdam I/Bukit Barisan beserta rombongan disambut dengan tradisi penyambutan melayu yaitu tari persembahan dan tepung tawar, yang merupakan adat melayu untuk menyambut tamu yang diagungkan dan mengirimkan doa untuk keselamatan sang tamu.
Dalam kunjungan kerja ke wilayah Natuna ini, Pangdam I/Bukit Barisan akan melaksanakan beberapa agenda kegiatan kunker antara lain peninjauan dan pengarahan kepada prajurit TNI AD wilayah Natuna di Batalyon Komposit 1/Garda Pati, Kunjungan ke Kodim 0318/Natuna, Kunjungan ke Mapolres Natuna dan Tatap muka dengan Forkompinda, tomas, toga dan todat Kabupaten Natuna.
Turut menyambut kedatangan orang nomor satu di Kodam I/Bukit Barisan ini, antara lain Bupati Natunawz Dandim 0318/Natuna, Kapolres Natuna, Danlanud Raden Sadjad Ranai, Danlanal Natuna, Danyon komposit I/Garda Pati, Dansatrad 212 Ranai, Ketua Persit cabang LXXII Kodim 0318/Natuna dan cabang Yon Komposit.(**)
Sumber Penrem 032/ Wirabraja Sumbar