Kasrem 032/Wbr, Memberi Arahan Pada Anggotanya

mediaterobos.com 


Sumbar-Dalam rangka karya Bhakti, Ribuan massa gabungan TNI, Polri, Pemerintah dan siswa siswi padati pantai muaro lasak Kota Padang Sabtu (15/9-2018).

Kegiatan karya bhakti kali ini menjaga kebersihan pantai, Kepala Staf Korem (Kasrem) 032/Wirabraja Kolonel. Arhanud Sonny Septino dalam sambutannya mengatakan, terimakasih kepada semua kalangan yang mendukung pelaksanaan kegiatan membersihkan Pantai.

Lanjut, Kasrem 032/Wirabraja Kolonel Arhanud Sonny Septino. Menjaga kebersihan Kota Padang dan sepanjang pantai menjadi tanggung jawab bersama.

"Disepanjang Pantai Kota Padang ini adalah salah satu destinasi tujuan Wisata, untuk itu seluruh lapisan Masyarakat harus tetap menjaga kebersihan, sehinggah pengunjung merasa nyaman berwisata ke pantai ini," kata kasrem dalam arahannya.

Kasrem 032/ Wirabraja Bersama Warga Bersihkan Pantai

Kepala Staf Korem (Kasrem) 032/Wirabraja, juga menghimbau semua pedagang yang berjualan di sepanjang pantai, harus berperan aktif dalam menjaga kebersihan.

"Bila kita sudah peduli tinggi tentang kebersihan,maka tidak akan ada lagi kegiatan seperti ini, karna semuanya sudah bersih," kata Kasrem tegas.

Acara yang sama. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang Ir Asnel saat ditemui media mengatakan, terimakasih kepada semua kalangan, khususnya kepada Korem 032/ Wbr, yang telah banyak menjaga kebersihan Kota Padang, terutama di sepanjang pantai.

Kegiatan karya bhakti ini turut hadir Sekda Kota Padang, Kepala Dinas lingkungan hidup, mewakili Danlatamal II, Dandim 0312/Padang dan Kapolres Padang.

Dari awal acara karya bhakti sampai berakhir berjalan aman dan tertib. (**)
 
Top