mediaterobos.com
Sumbar- Danrem 032/Wbr Brigjen TNI H. Mirza Agus. S.I.P. turut hadir dan menyaksikan pameran Alutsista (alat utama sistim persenjataan) TNI AU di Hanggar Susi Air Bandara Internasional Minangkabau Padang. Kegiatan ini dilaksanakan masih dalam rangkaian peringatan HUT ke 73 TNI. Hadir dalam kegiatan ini pimpinan TNI wilayah Sumatera Barat Danlantamal II Padang Laksma TNI Agus Sulaiman, Danlanud Sutan Syahrir Kolonel Pnb Purwanto Adi Nugroho, Dandim 0308/Prm, Danyonif 133/YS. Mewakili Kapolda Sumbar dan tamu undangan lainnya.
Pameran alusista TNI AU ini hanya dibuka pada hari Kamis 27-09-2018 dari jam 08. 00 s/d 10.00 WIB dan terbuka untuk umum, pameran ini menampilkan 4 Unit Pesawat tempur F-16 dan 2 Unit Pesawat angkut Harcules.
Acara ini disaksikan langsung oleh Ratusan masyarakat, anak sekolah mulai dari tingkat Taman Kanak Kanak hingga SLTA dari Yayasan Kartika, Yayasan Jalasenastri dan Angkasa. Serma Miftah selaku Pembimbing dari Yayasan Kartika dalam menyaksikan pameran ini sangat senang dan bangga bisa bersama sama dengan anak anak menyaksikan lameran wisata ini yang sedikit banyaknya dapat menghibur dan menambah wawasan adik adik khususnya tentang pesawat tempur yang digunakan TNI. Turut serta juga menyaksikan pameran ini para Calon prajurit Tamtama TNI AU.
Tampak dari wajah pengunjung yang menyaksikan sangat sumringah dan antusias dan terhibur, kesempatan yang jarang ini tidak disia siakan oleh para pengunjung dengan mengabadikan untuk berswa foto ria. Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan lancar.(**)
Sumber Penerangan Korem 032/ Wirabraja Sumbar