Payakumbuh.Terobos-Kepada para pemenang, tertumpang harapan untuk membawa nama besar Payakumbuh dalam Gelar POPDA Sumbar tanggal 6-9 Juli mendatang, demikian pernyataan Sekretaris Dispapora Payakumbuh, Drs Aplimadanar, dalam gelaran penutupan Pekan Olehraga Pelajar (POPDA) Payakumbuh di lapangan Kubu Gadang, (27/04).
Aplimadanar menyebutkan bahwa Pekan Olahraga Pelajar (POPDA) Kota Payakumbuh berlangsunf selama 2 hari pada tanggal 26 dan 27 Apri 2017 yang lalu, bertempat di tiga lapangan, lapangan Kubu Gadang untuk cabang olahraga Atletik nomor Lari, lapangan SMP 9 untuk nomor Lompat Jauh, Lompat Tinggi dan Tolak Peluru, sedangkan Voli Pasir di Lapangan Voli SMK 2 Payakumbuh.
Kami dari seluruh panitia POPDA Kota Payakumbuh mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ambil bagian dari penyelenggaraan kegiatan ini, semoga amal kita menjadi ibadah. Salam olahraga!, ujar Aplimadanar penuh semangat.
Ditempat yang sama, Kabid Pemuda dan Olahraga, Dinas Pariwisata, Doni Saputra, S.Sos juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari sistem pembinaan olahraga prestasi dilaksanakan secara berjenjang dan berkesinambungan satu kesatuan dari pembinaan olahraga nasional.Penyelenggaraan POPDA di Kota Paykumbuh dibiayai dg dana APBD, "Kegiatan bertujuaan melakukan Identifikasi bakat dan potensi pelajar dalam olahraga", ujar Doni.
Cabang olahraga yg diperlombakan atletik dengan 11 Nomor Putra dan Putri serta Volly Pasir Putra Putri. Berikut data juara dari masing-masing cabang olahraga, untuk Voly Pasir Putra dimenangkab oleh tim SMA 2 Payakumbuh, Voly Pasir Putri SMA 3.
Selanjutnya untuk cabang athletik Lari 100 M putra, Syaiful Huda (SMA 5), yang putri Shelviana Herman (SMP 9), cabang lari 200 M putra Novri Julianda (SMA 1), yang putri Wanda Hamida (SMP 9), lalu cabang Lari 400 M putra Gilang Maulana (SMA 4), yang putri Silviana Herman (SMP 9), selanjutnya Lari 800 M putra dimenangkan Gilang Maulana (SMA 4), yang putri Elda Maulinda Risa (SMA 3), cabang Lari 1500 putra juaranya M Valyauma (MAN 2), putri Sisca Putri Mayadi (SMA 3), selanjutnya Jalan cepat 5000 M putra M. Fauzan (SMA 4), putri Cantika Mutiara (SMP 9).
Lompat jauh putra M Aldino Iqbal (SMA 4), putri Silviana Herman (SMP 9), lalu Lompat Tinggi putra dijuarai Poma Jodi (SMA 1), putri Mardhatillah (SMP 1), lalu Tolak Peluru putra Muhamnad Afdhal (SMP 7), putri Titik Marisa (SMK 2), terakhir cabang Lempar lembing putra juaranya Sassabil (MTI) dan putri Wanda Hamidah (SMP 9). (Oyon).